Dispendukcapil Kabupaten Tegal hari ini (Jum’at, 18/3) mekakukan studi banding pelayanan kependudukan ke Dinas Administrasi Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surakarta.
Tim studi banding yang berjumlah 5 orang dipimpin langsung Kadisdukcapil Kabupaten Tegal, Tri Guntoro, SH. MM dan Asisten Pemerintahan dan diterima oleh Kadisadmindukcapil Surakarta, Y. Pramono, SH. M. Si di ruang rapat Lt. 1
Hadir ikut mendampingi studi banding Sekretaris Dinas, Subandi, SH.MH.
Kadisadmindukcapil Surakarta, Y. Pramono, SH. M. Si dalam paparannya menjelaskan bahwa strategi pelayanan prima yang dilakukan oleh Disadmindukcapil adalah melalui strategi inovasi pelayanan dari mulai pelayanan kelahiran sampai kematian.
Beberapa inovasi tersebut Sapu Kuwat, KIA dan SILA KIA, Rekam di Sekolah, Sweet Seventeen KTP-el Ku Datang, Bening Kekasihku, Jemput Bola Rekam KTP-el Lansia / Kebutuhan Khusus, Pelayanan One Day Service Besuk Kiamat, Dukcapil Dalam Genggaman dan Layanan Tanpa Turun (Lantatur) atau Drive Thru.
Ditambahkan oleh Pramono melalui strategi pelayanan prima melalui inovasi pelayanan berhasil meraih target kinerja baik yang ditatapkan oleh daerah maupun nasional. Untuk cakupan Akta Kelahiran telah mencapai 99,87%, Akta Kelahiran Semua Umur: 87%, Kepemilikan KK: 100%, Cakupan perekaman KTP-el: 99,90% dan KIA, 96,22%
Sementara itu untuk untuk kerjasa pelayanan kependudukan Disadmindukcapil surakarta telah melakukan PKS dengan 34 OPD, 4 BUMD, 2 Rumah Sakit Pemkot dan 17 Rumah Sakit Swasta.
Berkat strategi pelayanan prima melalui beberapa inovasi meraih beberapa penghargaan dengan meraih penghargasn Pelayanan Prima (A) dari Kemenpan TB selama 3 tahun berturut dari tahun 2019, 2020 dan 2021.
Selain penghargaan Pelayanan Prima dari Kemenpan RB, Disadmindukcapil juga berhasil meraih prestasi dalam kompetisi inovasi. Pada di tingkat Pemerintah Kota Surakarta telah berhasil meraih penghargaan dan uang pembinaan 15 juta rupiah dari Walikota sebagai juara pertama Gelar Inovasi Agen Perubahan.
Sementara untuk tingkat Provinsi Jawa Tengah tahun 2021, inovasi Besuk Kuamat meraih TOP 10.