Booth Integrity Exspo Disdukcapil (Pemkot) Surakarta hari kedua (Sabtu, 10/12) tetap banyak didatangi pengunjung. Kegiatan exspo yang berlangsung selama 2 hari di Menara Bidakara Jakarta, diselenggarakan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam rangka memperingati Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia).
Kadisdukcapil Surakarta, Y. Pramano, SH. M. Si dalam penjelasannya mengatakan keikutsertaan Disdukcapil dalam Integrity Exspo di booth Nomor A12 stand Pemerintah Kota Surakarta menampilkan beberapa layanan adminduk yang bisa dinikmati oleh pengunjung dari seluruh warga Jakarta dan para penjaga stand pameran dari Kementerian / Lembaga Negara / Pemerintah Daerah. Ditambahkan oleh Pramono, beberapa layanan adminduk yang bisa dinikmati oleh para pengunjung antara lain; layanan cetak KTP-el Luar Domisi yang bisa diakses oleh seluruh pengunjung dari seluruh Indonesia dengan syarat sudah rekam KTP-el dan datanya tidak ada perubahan.
Disdukcapil Surakarta dalam Integrity Exspo juga membuka layanan Identitas Kependudukan Digital (IKD). Layanan ini sama bisa diakses oleh seluruh pengunjung dari seluruh pengunjung pameran dari kabupaten / kota Surakarta dengan syarat sudah memiliki KTP-el. Dalam kesempatan tersebut, tambaj Pramono, Disdukcapil Surakarta juga memamerkan inovasi pelayanan adminduk melalui pemutaran vidio dan liflet kepada pengunjung.